SEMANGAT PAGI

semangat pagi..BILA ADA INFO BENCANA/MUSIBAH SEGERA HUBUNGI EMERGENCY CALL : 024 70703045 / 08122914271)

Sabtu, 18 Januari 2014

SEMARANG BANJIR


Metrotvnews.com, Semarang: Hujan yang terus mengguyur Kota Semarang sejak Jumat (17/1) hingga Sabtu ini menyebabkan sejumlah ruas jalan protokol di wilayah tersebut digenangi banjir.


Banjir tampak menggenangi beberapa titik, antara lain Jalan Citarum, Jalan dr Cipto, Jalan MT Haryono, Jalan Pattimura dengan ketinggian air yang bervariasi.



Di Jalan Citarum, misalnya, banjir menggenang dengan ketinggian sekitar 20-30 centimeter dan ketinggiannya semakin bertambah mendekati persimpangan menuju kawasan Pasar Johar Semarang.



Demikian pula di Jalan Pattimura sampai arah Bundaran Bubakan Semarang, ketinggian air mencapai 30-50 cm sehingga "memaksa" sejumlah pengendara kendaraan bermotor untuk berputar arah.




Beberapa pengendara yang memaksa melintas pun harus rela mendorong sepeda motornya akibat tak kuat menerjang banjir, meski ada pula pengendara yang berhasil melintas.



Kawasan Kota Lama Semarang juga tak luput dari banjir, seperti akses menuju Stasiun Tawang yang digenangi banjir dengan ketinggian air yang mencapai mata kaki hingga lutut orang dewasa.



Akses jalan menuju Stasiun Poncol yang terletak di Jalan Imam Bonjol Semarang turut pula digenangi banjir dengan ketinggian sekitar 20-30 cm, bahkan air masuk hingga area parkir stasiun.



Hujan deras yang masih terus mengguyur Kota Semarang hingga Sabtu siang ini juga membuat arus jalan, termasuk jalan-jalan yang digenangi banjir relatif sepi, terutama pengendara sepeda motor.



Selain menggenangi ruas jalan protokol, banjir juga menggenangi beberapa wilayah permukiman dan perumahan di Semarang, seperti di kawasan Bugangan, Kaligawe, Perumahan Genuk dan Tlogosari.



Menurut Sinyo, warga Tlogosari Semarang, banjir memang menjadi "langganan" bagi warga yang tinggal di perumahan itu, yakni setiap empat tahunan, tetapi sekarang ini lebih sering intensitasnya.



"Ya, memang kalau hujan biasanya di sini (Tlogosari, red.) banjir. Tetapi, langsung surut. Sekarang ini, begitu banjir lama surutnya. Bahkan, bisa sampai 2-3 hari baru surut," katanya. (Ant


Tidak ada komentar:

Posting Komentar