SEMANGAT PAGI

semangat pagi..BILA ADA INFO BENCANA/MUSIBAH SEGERA HUBUNGI EMERGENCY CALL : 024 70703045 / 08122914271)

Kamis, 17 Januari 2013

Rawapening kembali memakan korban

Ambarawa - Belum genap sebulan setelah kejadian 2 orang tenggelam pada akhir desember 2012 lalu, Danau Ambarawa kembali memakan korban Rabu siang (16/01). kali ini korban adalah anggota TNI KOREM 073 Makutarama Salatiga Koptu Agus Trimono (42), Warga Gedangan Rt 02/ Rw 02 Tuntang.

korban memanfaatkan cuti dari pekerjaan untuk memancing di Danau Rawapening Bersama dengan dua rekannya Gito dan Mukhtar, mereka masing masing menggunakan perahu yang di sewa dari nelayan sekitar danau dan menuju lokasi di Dusun Tegalwuni, Desa/Kecamatan Banyubiru, Kabupaten Semarang


"kejadiannya sangat cepat sekali, tiba - tiba pak Agus sudah berada di air, sedangkan jarak saya masih jauh dan tak bisa menolongnya" ungkap Gito yang saat itu sedang mancing bersama.

Saat itu kira-kira Pukul 13.15 wib angin di sekitar lokasi kejadian berhembus sangat kencang dan sedikit gerimis, sedang korban masih mengenakan jas hujan.

sekitar pukul 15.00 wib TIM dari SAR Bumi Serasi Kab. Semarang serta SARDA JATENG Tiba Dilokasi dan langsung melakukan pencarian korban dibantu anggota TNI dan Masyarakat, Tim Melakukan Pencarian dengan penyelaman.

" kami menurunkan 15 anggota dan 4 personil dari SARDA JATENG serta peralatan evakuasi air untuk melakukan pencarian" ungkap Sugiharto, Komandan SAR Bumi Serasi Kab. Semarang (BUSER). 
selang beberapa waktu Tim dari BASARNAS Semarang datang dengan membawa perlatan selam lengkap dan langsung bergabung melakukan pencarian, sampai pukul 18.00 wib. korban belum berhasil di temukan dan Rencana TIM SAR Gabungan melanjutkan pencarian besok pagi (17/01).

sementara warga yang menunggui di lokasi kejadian sambil melakukan peralatan seadanya menemukan korban yang sudah mengambang di permukaan sekitar pukul 01.30 wib. (ndems)




Tidak ada komentar:

Posting Komentar